Sebuah iklan terdengar dari radio. Saat itu waktu menjelang malam. Sehabis waktu Sholat Isya kiranya. Begini iklannya : Sebuah bank memberikan anda uang sejumlah Rp 86.400,- tiap hari. Uang tersebut harus anda pergunakan semaksimal mungkin kemampuan anda untuk dibelanjakan. Dan tepat pada pukul 00.00 malam uang tersebut akan ditarik kembali oleh bank. Maka gunakanlah uang itu sebanyak-banyaknya sehingga memberikan kepada anda kekayaan. Dan uang itu yang anda gunakan adalah waktu. Saya berpikir sejenak, dan setelah diulas kembali ternyata dalam sehari terdapat 86.400 detik waktu. Waktu akan terus berputar dan tidak terasa terus bergulir dari hari ke hari hingga kita tidak merasakan waktu terbuang sia-sia.
17 Februari 2012
19.03
NUR WAHYU ADIWIJAYA
No comments
Seperti yang telah dipaparkan Rasulullah SAW bahwa kita hanya sebentar saja di dunia. Marilah gunakan waktu sebaik mungkin untuk beramal dan bersedekah. Semoga Allah SWT memberikan jalan kepada kita, saya juga, untuk dapat terus bekerja, beramal, dan bersedekah dan pada jalan yang diridhoi-Nya. Amin.
0 komentar:
Posting Komentar